Dalam mempelajari bahasa Inggris terkadang kita dihadapkan dengan kata yang cukup mirip mulai dari cara pelafalannya hingga fungsinya. Sehingga terkadang penggunaan kata tersebut kurang dapat dipahami dengan baik. Misalnya saja ialah perbedaan accept and except. Pada kata accept /?k’sept/ dan except /?k’sept/, dapat dilihat jika penulisan dan pelafalan keduanya hampir sama. Tidak heran apabila penggunaan keduanya pun bisa membuat orang bingung.
Meskipun terlihat hampir sama, sebenarnya keduanya (kata accept /?k’sept/ dan except /?k’sept/), sangatlah berbeda karena mempunyai arti yang jauh berbeda. Untuk lebih jelas mengenai keduanya, berikut ada ulasan singkat tentang kedua kata tersebut.
Asal Usul Kata
Bicara mengenai perbedaan antara accept dan except, hal ini bisa terlihat dapat terlihat dari asal usul katanya. Dalam hal ini, keduanya sama-sama berasal dari Latin verb capere yang berarti “to take”.
• Accept berasal dari Latin verb accipere ‘to receive, take, agree’, yang dibentuk dari prefix ad– (arti ‘to’, pelafalannya berubah menjadi ac-) ditambah capere.
• Except berasal dari kata Latin excipire ‘to take out’, yang juga didapatkan datri kata capere, tapi dengan penambahan prefix ex– (‘out of’).
Untuk lebih jelas mengenai perbedaan accept and except, berikut ada ulasan singkatnya sebagai berikut.
Accept
Kata accept dalam bahasa Inggris modern memiliki beberapa arti yaitu:
- Menerima sesuatu yang ditawarkan: I hope you will accept my apology. (saya harap kamu akan menerima permintaan maaf saya)
- Setuju atau menerima sesuatu: I accept the Board’s decision. (saya menyetujui keputusan Board)
- Menerima sesuatu atau seseorang karena mereka sesuai dengan persyaratan: she was accepted by the college. (dia diterima oleh sebuah kampus)
- Mempercayai sesuatu yang valid atau benar: it is generally accepted that reading is important. (hal ini dipercayai secara umum bahawa membaca itu penting)
- Mengakui seseorang bertanggung jawab untuk hal tertentu: I accept that I made a mistake. (saya akui bahawa saya membuat sebuah kesalahan)
- Bertahan dalam sesuatu yang sulit karena terpaksa: they are forced to accept horrible risks by the economic pressure. (mereka terpakasa menerima resiko yang mengerikan disebabkan karena tekanan ekonomi)
Except
Dalam bahasa Inggris modern, kata except dapat berupa preposition (kata depan), conjunction (kata penghubung) atau verb (kata kerja). Hal tersebut dapat terlihat dari beberapa contoh kalimat di bawah ini.
- Preposition
Sebagai preposition, except berarti terkecuali atau tidak termasuk. Biasanya akan digunakan sebelum seseorang menyebutkan orang atau sesuatu yang tidak termsuk di dalamnya.
Everyone knew what was going on except me. (semua orang tahu apa yang akan terjadi kecuali saya)
The coast was deserted, except for one lone fisherman. (pantai itu ditinggalkan penghuninya kecuali oleh seorang nelayan)
- Conjunction
Sedangkan untuk arti kata except yang digunakan sebagai conjuction, kata tersebut berarti terkecuali atau tidak termasuk dalam fakta. Penggunaanya biasanya sebelum seseorang menyebutkan sesuatu yang menimbulkan statement atau anggapan yang belum sepenuhnya valid.
He was similarly dressed, except that his shirt hung more loosely from his body. (dia layaknya berpakaian, akan tetapi pakaiannya terlalu longgar untuk tubuhnya)
My car is as colourful as Rick’s, except mine is red while his is orange. (mobilku berwarna warni seperti punya Rick, akan tetapi punyaku berwarna merah sedangkan punyanya berwarna jingga)
- Verb
Except juga dapat digunakan sebagai verb atau kata kerja. Dalam penggunaannya memang cukup jarang. Dalam hal ini kata tersebut lebih mudah ditemukan pada konteks formal seperti laporan. Arti except sebagai kata kerja ialah tidak termasuk dalam sebuah kelompok. Contoh kalimat dari kata ini sebagai verb ialah:
Published material submitted for review is excepted from this rule. (materi penerbitan yang dikumpulkan untuk ditinjau kembali tidak termasuk dalam aturan ini)
Singkatnya, dari pengertian accept and except hingga perbedaan dan contoh dalam kalimat yang menggunakan kedua kata tersebut, kini anda telah cukup memahami tentang kata accept dan except, bukan? Agar makin paham, anda bisa membuat kalimat anda sendiri dengan kedua kata tersebut dan tanyakan pada pengajar anda.